20-21 Juli 2021, pukul 09.00 – selesai.
Ikfina Ifada, Aula Ulya Nafisah, Dhian Aprilia Susanti, Hikmatus Saadah.
(Panitia Idul Adha D3 Keperawatan UNEJ Kampus Kota Pasuruan)
Pasuruan – Kamis (22/07), D3 Keperawatan Fakultas Keperawatan Universitas Jember Kampus Kota Pasuruan menyelenggarakan acara perigatan Hari Raya Idul Adha dengan tema “ peningkatan kualitas keimanan dan ketaqwaan mahasiswa Universitas Jember Kampus Kota Pasuruan dalam Kegiatan Penyembelihan Hewan Qurban.
Universitas Jember Kampus Kota Pasuruan”. Acara ini disiarkan melalui aplikasi zoom meeting, yang dipandu oleh Alfiya Putri Susanti dan dibuka serta diberikan sambutan oleh bapak Nurul Huda S. Kep., S. Psi., Ns., M. Si. Acara tersebut dihadiri oleh seluruh dosen, staff beserta mahasiswa Universitas Jember Kampus Kota Pasuruan.
Dalam acara peringatan Hari Raya Idul Adha Universitas Jember Kampus Kota Pasuruan merupakan salah satu program kerja yang dilaksanakan di masa pandemi COVID – 19 saat berlakunya PPKM darurat. Acara ini dilaksanakan pada hari Rabu (21/07) dan Kamis (22/07). Pada hari pertama, Rabu (21/07) telah dilaksanakan acara tabligh akbar melalui aplikasi zoom yang dimulali pukul 09.00 – selesai. Acara tersebut dipandu oleh Alfiya Putri Susanti dengan pemateri bapak Nurul Huda S. Kep.Ns, S. Psi., M.Si.
Pada hari kedua, Kamis (22/07) dilaksanakan acara penyembelihan hewan kurban yang akan dimulai pukul 08.00- selesai yang bertempat di belakang kampus UNEJ kota Pasuruan. Hewan kurban teriri dari 4 ekor kambing dan daging hasil penyembelihan akan dibagikan kepada mahasiswa yang berhak mendapatkan dan warga sekitar.