News

Lima orang lulusan Prodi D3 Keperawatan Kampus Lumajang Ikuti Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Ners dan Ahli Madya Keperawatan Periode I Tahun 2023

Fakultas Keperawatan Universitas Jember selenggarakan giat Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Ners dan Ahli Madya Keperawatan Periode I Tahun 2023 di Gedung Sutarjo Universitas Jember pada Rabu (03/05/2023). Kegiatan pelantikan diselenggarakan secara luring dihadiri oleh Rektor Universitas Jember, Dekan Fakultas Keperawatan Universitas Jember, Wakil Dekan I dan II Fakultas Keperawatan Universitas Jember, Ketua DPW PPNI Provinsi Jawa Timur, Ketua DPD PPNI Kabupaten Jember, Ketua DPD PPNI Kabupaten Lumajang, Ketua DPD PPNI Kota Pasuruan, Dosen Fakultas Keperawatan Universitas Jember, Pembimbing Klinik Rumah Sakit, Puskesmas, Klinik, Panti di Malang, Lumajang, Jember, Bondowoso, Bali dan diikuti oleh 68 orang peserta dari Prodi Ners dan 5 orang peserta dari Prodi D3 Keperawatan FKep UNEJ Kampus Lumajang. Prodi D3 Keperawatan FKep UNEJ Kampus Lumajang mengucapkan selamat kepada semua lulusan, terimakasih kepada orangtua dari semua lulusan karena telah berhasil mengantarkan anak-anaknya dalam keberhasilan. Semoga lulusan kesehatan dapat terus mengembangkan ilmunya, dapat mengabdi pada kepentingan masyarakat, berjiwa bela negara dalam setiap menjalankan pekerjaannya, mewujudkan lulusan Fakultas Keperawatan Universitas Jember yang berkualitas. (USR)